--> Skip to main content

√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 1 Subtema 1 dan Jawaban (+Doc)

Hai sobat, setelah waktu - waktu kemarin admin mempostingan soal - soal ujian besar. Di kesempatan kali ini admin akan mengulas hal lainnya seperti ulangan harian/ujian harian SD (Sekolah Dasar) di kurikulum 2013(K13). Dan pada postingan kali ini centralpendidikan.com akan membagikan contoh soal tematik kelas 1 tema 1 subtema 1 terbaru 2019 yang berjudulkan aku dan teman baru, dengan tema utama DIRIKU. 

Soal ini diacu dari kurikulum 2013 Revisi 2017 yang masih digunakan pada tahun 2018, 2019, dan 2020 mendatang. Karena buku revisi terbaru di tema ini masih menggunakan tahun revisi tersebut.

Yang mana selain soal dalam bentuk online, seperti biasa di setiap postingan admin juga akan memberikan file mentahan dalam format DOC yang bisa sobat edit sedemikian rupa. Terutama bagi para guru.

√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 1 Subtema 1 dan Jawaban (+Doc)


√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 1 Subtema 1 dan Jawaban (+Doc)

Kunci jawaban lengkap tersedia pada bagian akhir artikel. Dengan keseluruhan butir soal sebanyak 25 butir ini bisa para guru gunakan untuk contoh acuan soal kelas 1 SD tema 1 subtema 1 tersebut. Sebagai acuan dalam pembuatan PTS dan sebagainya pun juga MASSUK.

Oh iya, untuk mendownload soal DOC (microsoft word) tersebut bisa langsung meluncur di link download berikut ini. Dan juga dilarang copy paste untuk di posting ulang di blog sobat : 
√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 1 Subtema 1 dan Jawaban (+Doc), DOWNLOAD

Baiklah, berikut ini adalah Aku dan Teman Baru, Soal TEMATIK Kelas 1 Tema 1 Subtema 1 (+Doc). Selamat mengerjakan...


SOAL PILIHAN GANDA

1. aku...........sebelum berangkat ke sekolah, dengan cara cium tangan dan mengucap salam.

a. berpamitan
b. minta uang jajan
c. berbicara

2. "Selamat pagi bu.." kata aldo

perkataan itu adalah cara aldo untuk.........kepada ibu guru
a. berkenalan
b. memberi salam
c. berpamitan

3. Di sekolah, aku mendapat banyak.............baru. 

a. teman
b. musuh
c. keluarga

4. Halo, .............. aldo febriasyah. Siapa namamu?

a. namanya
b. namamu
c. namaku

5. Sindi : Kamu tinggal di mana?
Ayu : aku tinggal bersama orang tua ................ aku di desa sutojayan, depan kantor desa. 
a. rumah
b. makanan
c. buku

6. aku senang mempunyai teman di sekolah, karena teman membuat aku ......... 

a. kecewa
b. bahagia
c. sedih

7. Adel : Halo, apa kabar? Namaku adel, siapa namamu?

Putri : Halo juga, nama lengkapku.................... nama panggilannya putri
a. putri
b. delina
c. putri delina

8. Waktu jam istirahat, indah sedang asik............... dengan teman - barunya. Oleh karena itu dia kecapean

a. bermain
b. tidur
c. bercanda

9. Dewi memiliki banyak teman, karena waktu bermain dia tidak pernah............... dan dia selalu jujur
a. malu
b. curang
c. menangis

10. M E N U L I S
Ada berapa huruf yang terdapat pada tulisan itu?
a. 5
b. 7
c. 8

11. 



keempat huruf di atas jika digabungkan menjadi......

a. bena
b. benu
c. bane

12. 7, 3, 5, 4, 6
urutkan dari mulai yang terkecil
a. 6, 4, 5, 3, 7
b. 3, 4, 5, 6, 7
c. 7, 6, 5, 4, 3

13. 
Ada berapa semut di gambar itu?
a. 5
b. 4
c. 7

14. 
Ada berapa banyak anak perempuan pada gambar di atas?
a. 2
b. 1
c. 0

15. 2, 3, 4, 5, .....,7
angka berapa yang hilang pada titik - titik itu?
a. 1
b. 8
c. 6

SOAL ISIAN

1. ...................... adalah siti badriah. Nama panggilan aku siti.
2. Sebelum berangkat ke sekolah, aku selalu berpamitan dengan cara mencium tangan orang tua dan .................
3. Sebelum pelajaran dimulai. aku  ...................... bersama teman - teman. Dengan agama dan keyakinan masing - masing.
4. Temanku di sekolah sangat banyak, ada yang perempuan dan ...................
5. Sebelum berkenalan, aku selalu menyebutkan................... dulu. Setelah itu baru dia menyebutkan namanya.
6. Karena diah selalu curang saat bermain. Maka dia ................... oleh teman - temannya.
7. Jumlah temanku ada ..... orang. Namanya aldo, deni, fendi, nurul, dan ayu
8. 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, ....., ......., 10
9. "GURU" mempunyai 4 huruf. Huruf yang terakhir adalah......
10. Setelah pulang sekolah aku pamit dan bilang ........................ kepada bapak/ibu guru

Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda
1. a. berpamitan
2. b. memberi salam
3. a. teman
4. c. namaku
5. a. rumah
6. b. bahagia
7. c. putri delina
8. a. bermain
9. b. curang
10. b. 7
11. c. bane
12. b. 3, 4, 5, 6, 7
13. b. 4
14. c. 0
15. c. 6

Kunci Jawaban Soal Uraian
1. Nama lengkapku
2. mengucap salam
3. berdoa
4. laki - laki
5. namaku
6. dijauhi
7. 5
8. 8, 9
9. u
10. Terima kasih

Demikian artikel tentang √Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 1 Subtema 1 dan Jawaban (+Doc). Semoga bermanfaat untuk para guru dan orang tua wali sekalian.
Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar