--> Skip to main content

Latihan Soal TEMATIK Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 K13 dan Jawaban

Hai sobat, di postingan kali ini admin akan membagikan latihan soal tematik kelas 1 tema 8 sub tema 3 yang bisa sobat download dan akses secara online maupun offline di artikel ini. Offline dalam bentuk file microsoft word, dan online langsung tertera di artikel ini. 

Soal tematik kelas 1 tema 8 subtema 3 ini diacu dari buku penunjang BSE kurikulum 2013 revisi 2017 yang walau pun revisi lama, akan tetapi masih tetap digunakan oleh pendidikan Indonesia saat ini. Dengan rangkuman materi soal kelas 1 tema 8 tema 3 sebagai berikut :
  1. Aku sudah bisa membuat kalimat pujian.
  2. Aku sudah bisa memberi pujian kepada orang lain.
  3. Aku sudah bisa menaati aturan saat makan.
  4. Aku sudah bisa membuat perahu dari botol plastik.
  5. Dll

Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 dan Jawaban

√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 dan Jawaban (+Doc)

Pembagian soal Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 ini didasari oleh tidak adanya keberadaan contoh soal yang ada pada buku penunjang yang admin sebutkan di atas. Jadi para guru harus sekreatif mungkin dalam membuat soal untuk keperluan terkait seperti PH dan PTS yang diadakan di pertengahan semester.

Latihan Soal TEMATIK Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 K13 dan Jawaban, DOWNLOAD

Selamat mengerjakan ...

SOAL PILIHAN GANDA

1. Saat hujan dan lagi naik sepeda, sebaiknya kita menggunakan………..agar tidak basah

a. mantel 
b. payung
c. jaket 

2. Agar tidak kedinginan saat hujan, sebaiknya di rumah kita memakai……………

a. mantel
b. jaket
c. pakaian

3. Warna awan menjadi………….saat terjadi hujan

a. biru
b. jingga
c. gelap

4. Air di sungai sangat……….saat musim hujan tiba

a. dalam
b. dangkal
c. kotor

5. Makanan yang………….dapat mencegah kita terkena penyakit saat musim hujan

a. banyak 
b. bergizi
c. enak 

6. Dampak buruk yang sering terjadi saat musim hujan tiba adalah……………..

a. kekeringan
b. longsor
c. angin topan

7. Kita tidak boleh membuang sampah di sungai, karena saat hujan ……………

a. airnya menghilang
b. airnya menjadi kotor
c. terjadi banjir

8. Wah, bagus sekali potongan rambutmu!! 

Tanggapan untuk pujian di atas adalah……………
a. Ayo, potong rambut bersama - sama
b. Aku mau pergi bermain sepak bola dulu
c. Terima kasih, aku memotongnya di salon langganan ibuku.

9. Makan menggunakan tangan…………itu tidak boleh

a. kanan
b. kiri
c. kedua tangan

10. Aturan makan yang benar adalah………….. 

a. Setelah bermain langsung makan
b. berbicara tentang PR saat makan
c. berdoa dulu sebelum makan

11. Mandi………..daripada menggosok gigi

a. lebih lama
b. lebih cepat
c. sama cepat

12. Kerja bakti …………..dilakukan daripada kerja sendiri

a. lebih lama
b. lebih cepat
c. sama cepat

13. Adik ………. sekali mau membantu ibu mencuci pakaian

a. rajin
b. tertib
c. berani

14. Mainan yang bisa berputar dengan cara ditiup adalah…………..

a. mobil - mobilan
b. kincir angin
c. kipas angin

15. Berjalan dalam di air………….daripada berjalan di daratan

a. lebih cepat
b. lebih lambat
c. sama cepat

SOAL ISIAN


16. Udara menjadi sejuk saat terjadi musim ……………... 

17. Minuman yang …………. bisa mencegah kita kedinginan saat hujan
18. Padi di sawah tidak akan……… Karena air sudah melimpah karena hujan 
19. S-I-T-L-U-E-M
Barang yang kita gunakan saat kedinginan…………….
20. Zaman dahulu, orang mengganti payung dengan daun dari pohon……………agar tidak kehujanan dan basah
21. Pemandangan alam yang biasanya muncul setelah hujan reda adalah………..
22. Mengambil makanan…………adalah contoh aturan makan yang baik
23. Tidur siang…………daripada tidur malam
24. Mencuci ……….sebelum makan adalah salah satu aturan makan
25. Bermain hujan – hujanan itu tidak baik, karena bisa menyebabkan…………

Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda

1. a. mantel
2. b. jaket
3. c. gelap
4. a. dalam
5. b. bergizi
6. b. longsor
7. c. terjadi banjir
8. c. Terima kasih, aku memotongnya di salon langganan ibuku
9. b. kiri
10. c. berdoa dulu sebelum makan
11. a. lebih lama
12. b. lebih cepat
13. a. rajin
14. b. kincir angin
15. b. lebih lambat

Kunci Jawaban Soal Isian

16. penghujan
17. hangat
18. kekeringan
19. selimut
20. pisang
21. pelangi
22. secukupnya
23. lebih cepat
24. tangan
25. sakit

Demikian artikel tentang Latihan Soal TEMATIK Kelas 1 Tema 8 Subtema 3 K13 dan Jawaban. Semoga bermanfaat...
Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar