--> Skip to main content

√ Soal UKK Ekonomi Kelas 10 K13 dan Kunci Jawaban

Hai sobat, kembali lagi dengan blog centralpendidikan.com. Yang mana di kesempatan ini akan membagikan berkas Contoh soal UKK Ekonomi kelas 10 SMA kurikulum 2013 untuk sobat gunakan sebagai keperluan pembelajaran di tahun pelajaran yang akan datang 2020, 2021, 2022. 

Soal UKK Ekonomi yang merupakan mapel minat jurusan IPS ini sudah dilengkapi dengan kunci jawaban. Selain itu, selain dalam bentuk online ada juga pemformatan file berbentuk soal PDF yang bisa sobat download secara gratis di artikel ini.

√ Soal UKK Ekonomi Kelas 10 K13 dan Kunci Jawaban

Soal UKK Ekonomi Kelas 10

Jumlah keseluruhan soal ini adalah 30 butir soal. Diharapkan soal ini bisa berguna bagi sobat yang ingin memperdalam model soal unik untuk menambah referensi dalam pembelajaran untuk menghadapi ujian kenaikan kelas kelas 10 mendatang.  

√ Soal UKK Ekonomi Kelas 10 K13 dan Kunci Jawaban PDF, DOWNLOAD

Baiklah, langsung saja berikut ini adalah √ Soal UKK Ekonomi Kelas 10 K13 dan Kunci Jawaban. Selamat mengerjakan...

1. Seperangkat aturan, lembaga dan mekanisme yang digunakan untuk melaksanakan pemindahan dana guna memenuhi suatu kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi disebut...
a. Sistem pembelian
b. Sistem pembayaran
c. Sistem penjualan
d. Sistem ekonomi
e. Sistem perkreditan

Jawaban : B

2. Prinsip ini menekankan dalam penyelenggaraan sistem pembeyaran harus dapat digunakan secara menyeluruh dan mencakup segala aspek sehingga biaya yang ditanggung masyarakat akan lebih murah merupakan prinsip kebijakan...
a. Aman
b. Prinsip Efisiensi
c. Prinsip Kesetaraan Akses
d. Prinsip Kepada konsumen
e. Prinsip efektifitas

Jawaban : B

3. Sistem transfer dana elektronik antarbank dalam mata uang rupiah di mana penyelesaiannya dilakukan pertransaksi secara individual merupakan jenis sistem pembayaran nontunai...
a. APMK
b. Uang Elektronik
c. Transfer Langsung
d. SKNBI
e. BI-RTGS

Jawaban : E

4. Dibawah ini merupakan Fungsi asli dan fungsi turunan uang
1. Sebagai alat tukar
2. Sebagai alat pembayaran
3. Sebagai alat satuan hitung
4. Sebagai penyimpan kekayaan
5. Sebagai alat pengukur harga
Yang merupakan fungsi asli uang adalah...
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 5

Jawaban : B

5. Berikut ini yang merupakan salah satu peran sistem pembayaran dalam perekonomian adalah...
a. mempertinggi kepercayaan bahwa transaksi cepat selesai
b. mendorong semangat karena proses pembayarannya dapat dilihat
c. mendorong terjadinya kegiatan ekonomi yang menguntungkan
d. mempercepat proses penerimaan pajak untuk negara
e. menjamin kelancaran pasar sebagai tempat dimana terjadi transaksi

Jawaban : E

6. Mata uang bersama di benua Eropa adalah...
a. Dolar

b. Euro
c. Yen
d. Real
e. Poundsterling

Jawaban : B

7. Uang dalam negeri dan uang luar negeri adalah pembagian uang atas dasar...
a. pihak yang mengeluarkan
b. perbandingan nilai bahan
c. nilai uang
d. bahan uang yang digunakan
e. negara yang mengeluarkan

Jawaban : A

8. Pembayaran transaksi non tunai dalam jumlah yang besar diselenggarakan Bank Indonesia
a. Menggunakan jasa bank negara
b. Mengeluarkan cek bertanda khusus Bank Indonesia dan dapat ditukar di cabang Bak Indonesia di daerah tingkat 1
c. Mmemindahkan atau membawa uang tersebut dengan mobil khusus ke tempat penerima
d. Mengeluarkan cek dalam jumlah banyak dan bernilai miliaran
e. Menggunakan Bank Indonesia Real Time Gross Settlement dan sistem kliring

Jawaban : E

9. Pak Anggono bekerja di PT.Kumbang ia diberi tugas mengenai masalah penetapan harga, promosi, serta distribusi barang dan jasa hingga memberikan pelayanan purna jual. Tugas Pak Anggono termasuk bidang manajemen...
a. produksi
b. Keuangan
c. perkantoran
d. pemasaran
e. personalia

Jawaban : D

10. Sarman seorang mandor bagian produksi di suatu PT, maka Sarman termasuk tingkatan manajemen...
a. pelaksana
b. menengah
c. puncak
d. pimpinan
e. pemantau

Jawaban : A

11. Berikut ini ruang lingkup manajemen
1. Penentuan sumber dana
2. penerimaan pegawai
3. pembelanjaan perusahaan
4. promosi dan mutasi
5. pengawasan penggunaan dana
Yang termasuk ruang lingkup manajemen keuangan adalah...
a. 1, 3 dan 5
b. 1, 4 dan 5
c. 2, 3 dan 5
d. 1, 2 dan 3
e. 3, 4 dan 5

Jawaban : A

12. Yang dimaksud dengan manajemen adalah...
a. tindakan pengusaha untuk mengatur anak buah
b. tindakan pengusaha untuk mengelola faktor produksi
c. tindakan pengusaha untuk mengumpulkan faktor produksi
d. tindakan pengusaha untuk mempengaruhi pengusaha yang lain
e. Kegiatan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya

Jawaban : E

13. Alasan utama manajemen dibutuhkan dalam suatu organisasi adalah...
a. memperjelas pembagian kerja
b. mewujudkan impian pimpinan
c. mencapai efisiensi daan efektifitas
d. memperjelas tugas dan tanggungjawab
e. menghindari trjadinya kesalahfahaman

Jawaban : A

14. Memberikan arahan/bimbingan dan perintah kepada bawahan untuk melaksanakan tugas yang telah ditetapkan merupakan fungsi...
a. directing
b. motivating
c. controlling
d. organizing
e. coordinating

Jawaban : A

15. Berikut ini merupakan fungsi manajemen sumber daya manusia adalah...
a. pencatatan data
b. perencanaan produksi
c. perekrutan karyawan
d. melakukan survei pasar
e. melakukan pengawasan produksi

Jawaban : C

16. Berikut ini yang bukan merupakan unsur manajemen adalah...
a. Pasar
b. Uang
c. Bahan
d. Program
e. manusia

Jawaban : D

17. Menilai kembali apa yang telah dilaaksanakan dan disertai tindakan korektif sehingga pekerjaan sesuai rencana disebut dengan...
a. perencanaan
b. pengawasan
c. pengorganisasian
d. pengkoordinasian
e. pelaksanaan

Jawaban : B

18. Bidang bidang manajemen yang bukan termasukl bidang manajemen adalah...
a. pemasaran, produksi
b. pemasaran, keuangan
c. pemasaran, akuntansi
d. kepegawaian, keuangan
e. perkantoran, formal

Jawaban : E

19. SMA Pelita Harapan memiliki rencana tahunan berupa pentas seni untuk menyalurkan aspirasi dan bakat seni warga sekolah. Oleh karena itu dua bulan sebelum dilaksanaka panitia menyusun dan mengjukan proposal yang berisi acara serta anggaran penerimaan dan pengeluaran dana kepada kepala sekolah. kegiatan yang dilakukan pentas seni SMA Pelita Harapan merupakan penerapan dari salah satu fungsi manajemen yaitu...
a. Planning
b. Actuating
c. Controlling
d. Organizing
e. forecasting

Jawaban : A

20. Salah satu kegiatan badan usaha yang dilakukan oleh pimpinan adalah menggerakkan karyawan agar bekerja sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan dan memberi motivasi kerja yang baik serta menciptakan suasana kerja yang nyaman dan menyenangkan. Hal yang dilakukakan pimpinan tersebut merupakan fungsi manajemen...
a. planning
b. directing
c. actuating
d. organizing
e. controlling

Jawaban : C

21. Pemindahan karyawan dari satu bagian kebagian yang lain disebut...
a. mutasi jabatan
b. rotasi jabatan
c. promosi jabatan
d. delegasi jabatan
e. pelaporan

Jawaban : B

22. Menurut UU No.17 Tahun 2012 tentang perkoperasian, bukti penyertaan anggota koperasi dalam modal koperasi di sebut...
a. Hibah
b. Simpanan
c. Setoran pokok
d. modal penyertaan
e. Sertifikat Modal koperasi

Jawaban : B

23. Sejumlah uang yang wajib dibayar oleh seseorang atau badan hukum koperasi pada saat yang bersangkutan mengajukan permohonan keanggotaan pada suatu koperasi di sebut...
a. hibah
b. simpanan wajib
c. Setoran pokok
d. modal penyertaan
e. sertifikat modal koperasi

Jawaban : C

24. Berikut ini yang bukan perangkat koperasi adalah...
a. rapat anggota, pengurus dan pengawas
b. rapat anggota, pengurus dan dewan pembina
c. dewan pembina, rapat anggota , pengawas
d. rapat anggota, dewan penasihat , pengurus
e. dewan penasihat, rapat anggota dan pengawas

Jawaban : A

25. Koperasi sekolah pentingn bagi siswa sebab mampu...
a. membantu sekolah mendapatkan dana
b. membantu siswa dalam urusan sekolah
c. membantu agar siswa mendapatkan penghasilan
d. membantu orang tua siswa membayar biaya sekolah
e. menumbuhkan jiwa dan kesadaran berkoperasi di kalangan pelajar

Jawaban : E

26. Tujuan didirikan koperasi sekolah adalah...
a. agar sekolah kelihatan ramai
b. menambah pengalaman siswa dibidang jual beli
c. sarana untuk mengembangkan bakat berorganisasi
d. menambah penghasilan para pengurus koperasi sekolah
e. menambahkan dan mendidik kesadaran hidup gotong royong bagi siswa

Jawaban : E

27. Jenis barang yang diusahakan koperasi sekolah untuk unit usaha pertokoan adalah....
a. wartel
b. internet
c. makanan
d. pengetikan
e. seragam sekolah

Jawaban : C

28. Kekuasaan tertinggi pada koperasi sekolah dipegang oleh...
a. rapat anggota
b. warga sekolah
c. kepala sekolah
d. pengurus sebelumnya
e. guru yang membimbing

Jawaban : A

29. Cadangan berasal dari...
a. sumbangan pemerintah
b. iuran pada siswa
c. hibah dari masyarakat
d. penyisihan dari SHU setiap akhir tahun
e. Penyisihan dari penjualan setiap akhir tahun

Jawaban : D

30. Keanggotaan koperasi sekolah akan berakhir jika...
a. tidak lulus
b. pindah kelas
c. pindah sekolah
d. tidak naik kelas
e. berakhir menjadi pengurus koperasi

Jawaban : C

Demikian artikel tentang √ Soal UKK Ekonomi Kelas 10 K13 dan Kunci Jawaban. Semoga bermanfaat..
Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar