--> Skip to main content

Soal dan Jawaban UTS Bahasa Indonesia SMA Kelas 10 Semester 2 2021

Siswa.adriyan.id | Pada kesempatan ini blog kami akan membagikan Soal dan Jawaban UTS Bahasa Indonesia SMA Kelas 10 Semester 2 2021 tahun pelajaran 2020/2021.

Bapak/Ibu guru dan siswa bisa menggunakannya sebagai referensi dalam pembuatan naskah asli soal UTS Bahasa Indonesia semester genap (2) di sekolahnya dan juga bisa digunakan sebagai tambahan pembelajaran untuk siswa agar mendapatkan nilai yang bagus pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.  

Soal dan Jawaban UTS Bahasa Indonesia SMA Kelas 10 Semester 2 2021

Soal dan Jawaban UTS Bahasa Indonesia SMA Kelas 10 Semester 2 2020

Bahasa Indonesia adalah mata pelajaran wajib untuk semua jurusan Sekolah Menengah Atas, baik sobat yang berada di  jurusan IPA maupun IPS.

Kami memberikan soal bahasa indonesia ini dalam berjumlah 30 butir soal dan kunci jawaban yang dilampirkan file PDF yang bisa kamu download secara gratis pada artikel ini. Berikut ini linknya :

Soal dan Jawaban UTS Bahasa Indonesia SMA Kelas 10 Semester 2 2021. DOWNLOAD

Baiklah, langsung saja berikut ini adalah  Soal dan Jawaban UTS Bahasa Indonesia SMA Kelas 10 Semester 2 2021, Online. Selamat mengerjakan...

1. Apa yang dimaksud dengan teks negosiasi...
A Interaksi sosial yang berfungsi untuk kesepakatan bersama
B Interaksi sosial yang menimbulkan kekacauan
C Interaksi sosial yang berfungsi untuk menanyakan alamat
D Teks yang berisi lelucon
E Teks yang berisi sindiran

Jawaban : A

2. Struktur teks negosiasi adalah ....
A Orientasi & Penutup
B Orientasi^permintaan^pemenuhan^penawaran^persetujuan^penutup
C Orientasi^isi^penutup
D Orientasi^permintaan^penawaran^penutup
E Pembukaan^isi^pemulihan^penutup

Jawaban : B

3. Tujuan dari negosiasi adalah ?
A tawar - menawar
B bercakap-cakap
C mengurangi perbedaan posisi setiap pihak
D menjual
E membujuk

Jawaban : C

4. Bacalah teks negosiasi berikut dengan saksama!
Kain sarung ternyata tidak hanya digemari oleh masyarakat Indonesia, tetapi juga oleh masyarakat di Negara-negara lain, seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Flipina, hingga ke negeri Asia Tengah, seperti India, Pakistan, dan Bangladesh. Bahkan, masyarakat Negara-negara di kawasan Timur Tengah, seperti Saudi Arabia, Yaman, Dubai, dan Somalia sangat menggemari kain sarung untuk digunakan sebagai pelengkap pakaian sehari-hari. Kain sarung asal Indonesia, menurut H. Sultoni (53), sangat digemari oleh orang-orang Somalia, Saudi Arabia, dan Yaman. Melihat potensi pasar kain sarung yang cukup besar di Kawasan Timur Tengah itu, pada tahun 2005 ia mengekspor kain sarung ke kawasan tersebut.

Ide pokok pada paragraf pertama kutipan teks tersebut adalah …
A Masyarakat negara-negara di kawasan Timur Tengah menggemari kain sarung.
B Malaysia, Brunei Darussalam, Flipina, hingga Asia Tengah, senang kain sarung.
C Saudi Arabia, Yaman, Dubai, dan Somalia sangat menggemari kain sarung.
D Kain sarung ternyata tidak hanya digemari oleh masyarakat di Indonesia
E Kawasan Timur Tengah menggemari sarung sebagai pelengkap pakaian sehari-hari.

Jawaban : D

5. Bacalah cuplikkan teks debat berikut!
Dapat disimpulkan bahwa handphone itu perlu untuk dibawa ke sekolah, asalkan dipakai sesuai dengan fungsinya.
Bagian yang tedapat pada teks tersebut termasuk....
A pendapat
B sanggahan
C ide pokok
D topik debat
E simpulan debat

Jawaban : E

6. Surat yang dibuat oleh calon pembeli yang dikirimkan kepada penjual yang isinya tentang permintaan informasi mengenai harga, syarat jual beli dan catalog dari barang atau jasa tertentu yang dibutuhkan. Adalah pengertian dari…
A Surat penawaran
B Surat pengiriman barang
C Surat permintaan penawaran
D Surat pesanan
E Surat balasan penawaran

Jawaban : C

7. Negosiasi dilakukan ketika kedua belah pihak memiliki perbedaan keinginan. Negosiasi dapat berupa tawar-menawar sehingga diperlukan adanya strategi. Akan tetapi, negosiasi tidak selalu dapat diakhiri dengan suatu kesepakatan. Ia bisa saja mengalami kegagalan. Setiap orang tidak bisa memaksakan kehendak karena negosiasi bertumpu pada kebersamaan dan saling pengertian.

Berikut ini adalah bagian dari struktur teks negosiasi jual beli, kecuali….
A permintaan
B penawaran
C perintah
D persetujuan
E orientasi

Jawaban : C

8. “ 60 ribu kemahalan, Bang. 45 ribu saja ya? Saya beli dua baju, Bang.”
Dalam jual-beli, kalimat di atas termasuk ke dalam struktur….
A Permintaan
B Penawaran
C Pemenuhan
D Pembelian
E Persetujuan

Jawaban : B

9. Cara yang baik untuk mengemukakan argumentasi agar pihak lain merasa yakin adalah dengan cara ….

A Santun dalam mengemukakan pendapat
B Menggunakan istilah-istilah ilmiah
C Bersikap arogan
D Melakukan ancaman
E Menyanjung secara berlebihan

Jawaban : A

10. Berikut ini yang termasuk kalimat yang santun dalam bernegosiasi adalah .…
A Seharusnya Anda paham bahwa gaji yang Anda berikan belum sesuai dengan UMR.
B Bapak harus turuti permintaan kami atau kami akan melakukan mogok kerja mulai sekarang.
C Kami mohon Bapak sudi mempertimbangkan kenaikan gaji bagi kami.
D Kami sudah lelah bekerja seperti ini. Gaji yang Anda berikan jauh dari kata layak.
E Hanya bapak yang dapat hidup enak, sedangkan kami, para buruh, hidup serba kekurangan.

Jawaban : C

11. Berikut ini yang termasuk contoh kalimat deklaratif adalah .…
A Sebaiknya Anda periksa dahulu barangnya.
B Berapa harga yang Anda tawarkan untuk barang ini?
C Ini harganya sudah murah. Stok terbatas. Beli sekarang sebelum kehabisan.
D HP ini keluaran terbaru dengan sistem androsid kitkat dan dilengkapi prosesor octa core.
E Luar biasa, belanja di toko bagas.com barang cepat sampai!

Jawaban : D

12. Perhatikan teks negosiasi berikut!
1. Pengembang : Bagaimana, Pak? Tertarik dengan tawaran kami yang kemarin? Tanah Bapak kami beli seharga 3 juta per meternya.
2. Pemilik tanah : Tidak tertarik, kecuali jika Anda berani menaikkan harga jualnya menjadi lima juta per meter.
3. Pengembang : Kami sudah taksir nilai investasi tanah Bapak. Lima juta itu diluar prospek kami. Baiklah, saya berani tawarkan 3,5 juta per meter. Ini sudah cukup tinggi mengingat warga yang lain melepas tanahnya hanya dengan harga 2,5 juta per meter.
4. Pemilik tanah : Lima juta dan kita deal.
5. Pengembang : Keputusan ada di tangan Bapak. Kami hanya menyarankan untuk secepatnya menerima tawaran kami, kecuali Bapak ingin nilai investasi tanah Bapak turun menjadi dua juta per meter. 3.5 juta atau kami tidak jadi membeli tanah Bapak.

Kalimat argumentasi pada teks negosiasi di atas ditunjukkan oleh nomor….
A 1 dan 2
B 2 dan 5
C 3 dan 5
D 1 dan 4
E 3 dan 4

Jawaban : C

13. Pada hari Senin ada seorang pemuda menemui bagian personalia di perusahaan percetakan.
Yos : "Selamat Pagi. Saya calon pegawai yang kemarin dipanggil untuk menjalani tes wawancara sebagai kepala gudang Pak. Begini Pak, kebetulan pada hari Rabu saya menghadiri upacara pernikahan adik saya. bolehkah tes wawancaranya saya lakukan besok?”
Pegawai: "Kalau tidak bisa besok berarti Bapak gugur sebagai calon pegawai di sini?”
Yos : "Jangan Pak, sebagai kompensasi Saya boleh ditempatkan di bagian mana saja asalkan saya tetap diterima di sini pak.”
Pegawai: " Baiklah akan saya catat di sini.”
Yos : "Baik. Terima kasih atas kebaikannya Pak. Saya Permisi dulu.”
Mereka berdua berjabat tangan dan Yos berpamitan.
Hal yang dilakukan Yos sehingga dia dapat terus mengikuti seleksi calon pegawai padahal dia tidak bisa mengikuti seleksi tes wawancara pada hari Rabu adalah....
A Yos mengikuti tes wawancara pada hari Selasa.
B Yos meminta ijin tidak mengikuti tes wawancara pada pegawai di perusahaan percetaakan.
C Yos menjadi wakil keluarga pada pernikahan adiknya.
D Yos memiliki jiwa kepribadian yang santun dan disiplin.
E Yos membuat negosiasi bersedia ditempatkan di bagian mana saja dengan bagian personalian perusahaan.

Jawaban : E

14. Bahasa yang digunakan ketika berdebat harus ....
A santun
B emosi
C formal

D ramah
E santun dan ramah
Jawaban : E

15. Dalam menyelesaikan teks negosiasi haruslah ?
A tidak merugikan salah satu pihak
B merugikan salah satu pihak
C melibatkan banyak orang
D sesuai aturan norma
E menguntungkan kedua belah pihak

Jawaban : A

16. Jika kalian melakukan negosiasi jual beli, kalimat yang tepat dan santun untuk digunakan dalam penawaran adalah .…
A Wah, mahal, turunin lah harganya!
B Toko sebelah lebih murah. Kalau tidak diturunkan, lebih baik saya membeli di sebelah saja
C Kemahalan, Pak. Turunin harganya ya? ya! ya
D Apa? Mahal sekali? Anda merampok saya. Turunin ya!
E Mungkin kalau bisa, harganya diturunkan lagi Pak, boleh?

Jawaban : E

17. Cetta : “Zra kemarin aku kan pesan power bank di Manda kamu tahu kan?”
Azra : “Ya, memangnya kenapa Cett? Apa barangnya rusak?”
Cetta : “Ternyata ayahku memberi aku hadiah power bank juga karena ulangan bahasa Indonesiaku dapat 100. Aku bingung nih kan mubazir punya 2. Kamu mau beli satu tidak?”
Azra : “Waduhh aku lagi gak punya uang nih Cett.”
Cetta : “Gimana kalau kamu bayar dua kali Zhra, asalkan kamu mau beli hehehe.”
Azra : “Oke deh. Wah kalau sudah kena rayuanmu Aku pansti nyerah deh.”
Cetta : “Terima kasih ya sahabatku tercinta.”

Menurut informasi pada teks di atas penyebab Cetta menjual power bank ke sahabatnya karena ....
A Cetta dibelikan power bank ayahnya padahal dia juga memesan di Manda.
B Cetta dan Azra bersahabat.
C Harga power bank di Manda lebih murah.
D Cetta takut dimarahi ayahnya.
E Azra menyetujui untuk melakukan dua kali pembayaran.

Jawaban : A

18. Latar tempat parkiran mall. Seorang gadis akan memarkirkan sepeda motornya.
Tukang parkir : “Permisi Mbak , boleh saya lihat STNK-nya?
Gadis : “Astaga, saya lupa membawa Pak, ada di tas saya satunya.”
Tukang parkir : “Mohon maaf Mbak, Anda tidak bisa parkir di sini karena tidak membawa STNK.”
Gadis : “Tolonglah Pak, adik saya sedang mengikuti lomba menyanyi di dalam!”
Tukang parkir : “Sebaiknya Anda parkir saja di luar Mbak.”
Gadis : “Begini deh Pak, ini KTP saya sebagai jaminan dan saya bersedia membayar denda dua kali lipat asalkan saya bisa parkir di sini.”
Tukang parkir : “Baiklah mari ikut saya ke kantor .”
Gadis : “Iya pak, terima kasih atas bantuannya.”

Menurut informasi di atas, syarat negosiasi yang harus dipenuhi gadis itu untuk dapat memarkirkan sepeda motornya adalah ....
A Membayar denda dua kali lipat.
B Memberikan KTP sebagai jaminan.
C Memberikan KTP sebagai jaminan dan membayar denda dua kali lipat.
D Menandatangani surat denda.
E Memarkir sepeda motor di luar mall.

Jawaban : C

19. Hal yang harus dipersiapkan dalam berdebat adalah ....
A anggota debat
B topik debat
C sanggahan debat
D pendapat
E moderator

Jawaban : B

20. Argumen yang baik dalam sebuah debat harus berdasarkan ....
A teori
B kesimpulan
C bukti

D alasan
E semua benar
Jawaban : E

21. Bacalah cuplikan teks debat berikut!
Selamat pagi, hari ini kita akan membahas tentang penggunaan internet di kalangan remaja. Bagaimana kelompok 
A, silakan beri tanggapan mengenai materi debat tersebut.

Masalah yang hendak dibahas pada teks debat tersebut adalah ....
A transportasi online
B ujian nasional berbasis komputer
C sampah kantong plastik
D penggunaan internet di kalangan remaja
E pelajar membawa handphone ke sekolah

Jawaban : D

22. Lisa : Seperti yang ada di iklan, enam juta.
LIna : itu harga untuk orang lain. Harga persahabatan, lima juta, ya!
Rita : yaah, jauh sekali. Tidak ! itu sudah murah, tidak. Bisa kamu banding-banding. Tahun
Lina : jadi, benar ya tidak bergeser harganya?
Rita : bagaimana, ya? Bisa turun, tapi lunas, ya, bayarnya!


Konflik yang terjadi di dalam cuplikan tersebut berkenaan dengan ….
A Perbedaan harga
B Pergeseran harga
C Peningkatan harga

D Penetapan harga
E Perbandingan harga
Jawaban : B

23. Bacalah teks berikut ini dengan saksama!
Soetomo lahir di Desa Ngepeh, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, pada tanggal 30 Juli 1888. Pada waktu kecil pemuda itu oleh ayahnya diberi nama Soebroto. Nama itu kemudian diganti menjadi Soetomo ketika dia mengikuti sekolah rendah Belanda (ELS) di Bangil. Setelah tamat dari ELS di Bangil, Soetomo melanjutkan studinya ke Jakarta. Ia masuk sekolah kedokteran Jawa yang bernama STOVIA pada tanggal 10 Januari 1903. Pada masa kemahasiswaannya inilah, ia tampil sebagai penggerak utama berdirinya Boedi Oetomo pada bulan Mei 1908.

Pernyataan-pernyataan berikut yang sesuai dengan isi paragraf di atas adalah…..
A Soetomo lahir di Desa Ngepeh, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Setamat dari ELS di Bangil, ia melanjutkan studinya ke STOVIA di Jakarta. Pada masa kemahasiswaannya itulah ia tampil sebagai penggerak berdirinya Boedi Oetomo.
B Pada waktu kecil, Soetomo diberi nama Soebroto. Nama itu kemudian diganti menjadi Soetomo untuk melanjutkan sekolah ke STOVIA Jakarta.
C Soetomo lahir di Desa Ngepah, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Setelah besar ia pindah ke Jakarta untuk menggapai cita-citanya menjadi dokter. Ia mendaftarkan diri sebagai mahasiswa STOVIA dan lulus pada tanggal 10 Januari 1903
D Dari sejak sekolah ELS di Bangil, Soetomo sudah bercita-cita menjadi dokter. Ia ingin mengabdikan dirinya sebagai dokter dari satu tempat ke tempat lain di Indonesia.
E Soetomo lahir pada tanggal 30 Juli 1888. Setamat ELS, ia pindah ke Jakarta dan bersekolah di STOVIA. Ia sangat bangga menjadi pemimpin organisasi modern pertama di Indonesia.

Jawaban : A

24. Bacalah tes tersebut dengan saksama!
Saya sangat setuju dengan adanya aturan antong plastik berbayar yang secara resmi diberlakukan sejak 21 Februari 2016 di supermaret atau di minimarket karena dengan diberlakukannya aturan ini akan mengurangi dan menangani permasalahan sampah plastik. Sampah plasti pada saat ini tidak bisa kita anggap sepele karena sampah plastik tidak bisa terurai oleh bakteri sehingga lama-lama menjadi tumpuan sampah dan akhirnya menyebabkan bencana, seperti banjir dan longsor. Jika kantung plastik ini gratis orang akan banyak membuangnya begitu saja tanpa berpikir dua kali. Dengan adanya aturan ini, sedikitnya dapat memininalkan sampah kantong plastik yang dibuang begitu saja.

Teks tersebut merupakan bentuk .... dalam sebuah debat.
A pernyataan
B argumen
C alasan

D sanggahan
E kesimpulan
Jawaban : B

25. Pernyataan yang tidak tepat dalam penyampaian pendapat dalam negosiasi adalah ....
A Menyampaikan pendapat dengan ucapan-ucapan licik.
B Menyampaikan pendapat dengan argumentasi yang benar.
C Menyampaikan pendapat dengan kalimat yang menarik.
D Menyampaikan pendapat dengan kalimat yang santun.
E Menyampaikan pendapat yang dapat meyakinkan mitra bicara.

Jawaban : A

26. Bacalah paragraf berikut!
Pria kelahiran Medan, 26 Juli 1922, ini seorang penyair legendaris Indonesia yang karya-karyanya hidup dalam batin (digemari) sepanjang zaman. Salah satu bukti keabadian karyanya, pada Jumat 8 Juni 2007, Chairil Anwar, yang meninggal di Jakarta, 28 April 1949, masih dianugerahi penghargaan Dewan Kesenian Bekasi (DKB) Award 2007 untuk kategori seniman sastra.

Chairil Anwal memang penyair besar yang menginspirasi dan mengapresiasi upaya manusia meraih kemerdekaan, termasuk perjuangan bangsa Indonesia untuk melepaskan diri dari penjajahan. Hal ini, antara lain tercermin dari sajaknya bertajuk: Krawang-Bekasi, yang disadurnya dari sajak The Young Dead Soldiers, karya Archibald MacLeish(1948).

Dia juga menulis sajak Persetujuan dengan Bung Karno, yang merefleksikan dukungannya pada Bung Karno untuk terus mempertahankan Proklamasi 17 Agustus 1945.

Sajaknya yang berjudul Aku dan Diponegoro banyak diapresiasi orang sebagai sajak perjuangan. Kata Aku binatang jalang dalam sajak Aku, diapresiasi sebagai dorongan kata hati rakyat Indonesia untuk bebas merdeka.

Hal yang menarik pada diri tokoh Chairil Anwar adalah ...
A Karya-karyanya digemari masyarakat sepanjang zaman.
B Mendapat penghargaan meski Chairil sudah lama meninggal.
C Karyanya menginspirasi rakyat Indonesia untuk meraih kemerdekaan.
D Menulis sajak untuk merefleksikan dukungannya pada Presiden RI.
E Banyak menyadur dan menerjemahkan karya-karya bahasa asing. 

Jawaban : A

27. Bacalah puragraf berikut!
Gagasan Muhammad Yamin mengenai pentingnya mempersatukan bangsa dengan cara menyatukan bahasa, patut diacungkan jempol. Dengan usianya yang masih muda belia itu, Muhammad Yamin sudah memiliki rasa kebangsaan yang tinggi. Peran Muhammad Yamin dalam mengangkat bahasa Melayu menjadi bahasa Indonesia dan memajukan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan, diakui oleh pakar sejarah. Hampir semua buku sejarah inenyinggung Muhammad Yamin sebagai pencetus gagasan diselenggarakannya Kongres Pemuda 28 Oktober l928 itu. yang menghasilkan tiga butir Sumpah Pemuda yang salah satu isinya berbunyi menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Pendapat terhadap keteladanan tokoh Muhammad Yamin yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah...
A Muhammad Yamin salah seorang pejuang bangsa Indonesia.
B Pencetus ide persatuan bangsa dengan mempersatukan bahasa di Nusantara.
C Seorang pemuda patriotik sejati yang patut ditiru kaum muda zaman sekarang.
D Pencetus bahasa persatuan dalam Sumpah Pemuda (28 Oktober 1928).
E Ketua Indonesia Muda (1928), anggota Partindo, dan anggota volksraad.

Jawaban : C

28. Bacalah kalimat-kalimat berikut dengan saksama!
(1) Budaya jalan pintas adalah manifestasi etos kerja yang kurang baik.
(2) Seseorang yang memiliki etos kerja yang baik selalu mempunyai kemauan yang kuat untuk menghasilkan yang terbaik salam pekerjaannya.
(3) Ada orang yang memiliki etos kerja yang baik dan ada pula yang kurang baik.
(4) Sebaliknya, orang yang memiliki etos kerja yang kurang baik selalu mempunyai keinginan untuk mencari jalan termudah dalam melaksanakan suatu pekerjaan.

Keempat kalimat di atas dapat disusun menjadi paragraf yang baik dengan urutan…
A 3 – 2 – 4 – 1
B 2 – 3 – 1 – 4
C 4 – 2 – 3 – 1

D 1 – 4 – 3 – 2
E 2 – 4 – 3 – 1
Jawaban : A

29. Atas perhatian Bapak, saya haturkan banyak terima kasih.
Kalimat tersebut akan menjadi baku bila ditulis menjadi….
A Atas perhatian Bapak, saya ucapkan banyak terima kasih.
B Atas perhatian Bapak, saya ucapkan terima kasih.
C Atas perhatian Bapak, saya mengucapkan terima kasih banyak.
D Atas perhatian Anda, saya mengucapkan terima kasih.
E Atas perhatian Anda, saya ucapkan terima kasih banyak

Jawaban : B

30. Berdebat pada umumnya bertujuan untuk ....
A memengaruhi tim pro dan tim kontra
B membandingkan pendapat
C bertukar pendapat

D mempertahankan pendapat
E menghargai perbedaan pendapat
Jawaban : D

Demikian artikel tentang √ Soal UTS Bahasa Indonesia SMP Kelas 10 Semester 2 K13 2021, Online. Semoga bermanfaat...
Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar