--> Skip to main content

√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 6 Tema 7 Subtema 3 dan Jawaban (+Doc)

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan latihan soal tematik kelas 6 tema 7 subtema 3 Ayo Memimpin dan kunci jawaban lengkap.

Jumlah soal yang disusun hanya 25 butir, berbentuk soal pilihan ganda dan isian singkat, dengan kunci jawaban sudah tertera di bawah soal tersebut. Tergolong sedikit, karena memang soal tematik yang dibagikan pada artikel ini hanya untuk contoh/latihan saja. Bukan naskah asli dari ujian mendatang.

Latihan ulangan harian tematik kelas 6 tema 7 subtema 3 ini mengacu pada kurikulum terbaru yaitu Kurikulum 2013 revisi 2018. Melihat dari keseluruhan satuan pendidikan sudah menggunakannya, dari tahun 2018 sampai dengan tahun 2021 sekarang.

√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 6 Tema 7 Subtema 3 dan Jawaban (+Doc)

0√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 6 Tema 7 Subtema 3 dan Jawaban (+Doc)

Selain membagikan soal tematik kelas 6 tema 7 subtema 3 tersebut dalam bentuk file microsoft word, saya juga akan membagikan soal tersebut dalam format online (Daring). Jadi bisa kamu pelajari secara langsung pada postingan ini.

Sedangkan untuk file (offline) berbentuk microsoft word, kamu bisa mendownload file-nya secara gratis di link berikut ini. .

√Latihan Soal K13 TEMATIK Kelas 6 Tema 7 Subtema 3 dan Jawaban (+Doc), DOWNLOAD

Soal tematik ini sebagai contoh saja ya, bisa dijadikan sebagai latihan soal, tapi tidak bisa dijadikan patokan resmi untuk soal ujian asli ke depannya.

Selamat mengerjakan... 

SOAL PILIHAN GANDA

1. Negara terakhir yang bergabung dengan ASEAN adalah negara …
a. Brunei
b. Myanmar
c. Kamboja
d. Vietnam

2. Program pertukaran pelajar merupakan peranan Indonesia dengan Negara – Negara ASEAN di bidang …
a. politik
b. sosial
c. budaya
d. pendidikan

3. Dalam bidang politik, Indonesia pernah berperan menjadi penengah konflik antara Moro National Front Liberation (MNFL) dengan Negara ….
a. Filipina
b. Vietnam
c. Kamboja
d. Malaysia

4. Termasuk contoh peran indonesia dalam bidang teknologi adalah .…
a. mengikuti KTT ASEAN Secara rutin
b. kerja sama Negara – Negara ASEAN dalam hal riset dan iptek
c. mengikutsertakan siswa indonesia dalam program pertukaran pelajar
d. mengajak pemuda indonesia untuk mengikuti Asean Youth Camp di Negara – Negara ASEAN

5. Salah satu di antara lima negara pendiri ASEAN adalah Malaysia. Pada saat itu, Negara Malaysia diwakili oleh Perdana Menterinya bernama …
a. Najib Razak
b. Tun Abdul Razak
c. Mahathir Mohamad
d. Tunku Abdul Rahman

6. Melindungi segenap bangsa indonesia merupakan kewajiban semua warga Negara indonesia. Selain itu, hal tersebut juga berkenaan dengan nilai – nilai sila … dalam pancasila
a. kesatu
b. kedua
c. ketiga
d. keempat

7. Menghilangkan tradisi Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) merupakan contoh perilaku yang sesuai dengan nilai – nilai Pancasila, terutama sila ….
a. kedua
b. ketiga
c. kelima
d. keempat

8. Semua manusia memiliki kewajiban untuk saling tolong menolong terhadap orang sedang kesusahan. Menolong orang lain tidak perlu berlebihan, cukup dilakukan sesuai dengan kemampuan. Tindakan tersebut merupakan contoh sikap yang mencerminkan sila ke …. dalam Pancasila
a. 5
b. 4
c. 3
d. 2

9. Patung yang dibuat dengan tujuan untuk menambah kesan keindahan di dalam maupun luar ruangan adalah ….
a. patung religi
b. patung hiasan
c. patung dekorasi
d. patung monumen

10. Patung yang dibuat menyerupai bentuk makhluk hidup disebut ….
a. patung arca
b. patung relief
c. patung zonde
d. patung free standing

11. Perhatikan pidato beriku!
Hadirin yang saya hormati,
Kita harus bisa menjadi generasi yang bisa diandalkan dan dibanggakan. Masa muda adalah masa yang penuh semangat. […]. Kita buat diri kita menjadi contoh kebaikan yang mampu menularkan semangat kepada rekan – rekan kita yang lain.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi isi pidato tersebut adalah …
a. mari kita bertindak ke arah positif!
b. mari kita ajak semua teman – teman kita!
c. bagaimana semangat pahlawan dapat kita contoh?
d. sumpah pemuda menjadi pembaharu semangat pemuda

12. Ciri – ciri pubertas pada perempuan yaitu mengalami …. dan pada laki – laki akan mengeluarkan
a. menstruasi, sperma
b. menopause, sperma
c. mimpi basah, sel telur
d. menopause, sel telur

13. Perbedaan fisik perempuan sebelum dan setelah masa pubertas yang tepat adalah ….
a. pinggul membesar, dada menjadi bidang, dan tumbuh rambut halus di ketiak
b. pinggul membesar, buad dada mulai muncul, dan muncul jerawat
c. muncul jerawat, buah dada mulai tumbuh, dan tumbuh jakun
d. muncul jerawat, dada menjadi bidang, dan tumbuhnya jakun

14. Perbedaan fisik laki – laki sebelum dan setelah masa pubertas yang tepat adalah ….
a. pinggul membesar, dada menjadi bidang, dan tumbuh rambut halus di ketiak
b. dada membidang, suara menjadi nyaring, mulai tumbuh kumis
c. mulai tumbuh kumis, buah dada mulai tumbuh, dan tumbuh jakun
d. suara membesar, dada menjadi bidang, dan tumbuhnya jakun

15. Produksi minyak berlebih selama masa pubertas dapat menimbulkan …
a. kerutan
b. jerawat
c. noda hitam
d. bercak – bercak kulit

SOAL ISIAN

16. Pertemuan antar menteri luar negeri ASEAN merupakan bentuk peranan Indonesia dalam bidang …
17. Pemerintah indonesia menambah jumlah kuota pelajar dari Negara asing, khususnya kawasan asia tenggara untuk belajar di Indonesia. Hal tersebut termasuk contoh peran Indonesia di bidang …
18. Lebih memilih produk dalam negeri daripada produk luar negeri, merupakan contoh perwujudan nilai sila … dalam pancasila
19. Orang tua selalu mengajarkan pada anaknya untuk belajar berbagi kepada sesame. Hal tersebut sesuai dengan nilai – nilai Pancasila, khususnya sila …
20. Patung torso adalah ….
21. Berdasarkan cara pembuatannya, patung dibagi menjadi … dan …
22. Bagian dari teks pidato yang berisi pembahasan topic secara lengkap disebut dengan …
23. Perhatikan teks pidato berikut!
Selamat Pagi dan Salam Sejartera untuk kita semua
Pada kesempatan ini saya akan menyampaikan pidato singkat tentang “Menjaga Kesehatan untuk masa Depan yang Lebih Baik”. Perlu kita sadari bahwa kesehatan itu memang mahal harganya.
Oleh karena itulah, menjaga kesehatan tubuh merupakan hal yang sangat penting. Jika kesehatan kita tetap terjaga dengan baik maka kita bisa melaksanakan kegiatan sehari – hari dengan lancer sehingga kita bisa meraih prestasi lebih banyak lagi demi masa depan kita …
Isi dari potongan teks pidato tersebut adalah …
24. Saat masa pubertas, aktivitas kelenjar minyak dan kelenjar keringat meningkat. Akibatnya …
25. Saat memasuki masa pubertas, kita disarankan untuk menggunakan pakaian dalam yang berbahan dasar kain katun. Hal ini dikarenakan kain katun dapat menyerap keringat dan mencegah tumbuhnya … di lipatan kulit

Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda
1. c. Kamboja
2. d. pendidikan
3. b. Vietnam
4. b. kerja sama Negara – Negara ASEAN dalam hal riset dan iptek
5. b. Tun Abdul Razak
6. c. ketiga
7. c. kelima
8. a. 5
9. c. patung dekorasi
10. a. patung arca
11. a. mari kita bertindak ke arah positif!
12. a. menstruasi, sperma
13. b. pinggul membesar, buad dada mulai muncul, dan muncul jerawat
14. d. suara membesar, dada menjadi bidang, dan tumbuhnya jakun
15. b. jerawat

Kunci Jawaban Soal Isian
16. politik
17. pendidikan
18. ketiga
19. kelima
20. patung yang dibuat hanya pada bagian - bagian tertentu atau sebagian tubuh saja
21. arca, relief
22. inti
23. pentingnya menjaga kesehatan untuk masa depan yang lebih baik
24. wajah mudah berjerawat dan tubuh memiliki bau kurang sedap
25. jamur

Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar