--> Skip to main content

Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAS Kelas 4 Tema 1 Semester 1 K13 2021

Pada kesempatan ini admin akan membagikan artikel tentang latihan soal PAS kelas 4 tema 1 semester 1 kurikulum 2013 tahun pelajaran 2020/2021. Dengan memuat soal berjumlah 35 butir, berbentuk soal pilihan ganda, isian, dan uraian. Semoga guru bisa menggunakannya semaksimal mungkin demi kepentingan anak didiknya.

Dengan tema 1 yang berjudul "Indahnya Kebersamaan". 

Soal PAS kelas 4 tema 1 semester 1 mengacu pada materi yang disesuaikan dengan kurikulum 2013 revisi 2018, biasanya sebelum hari H, para siswa diberikan kisi - kisi untuk soal tersebut. Mencakup mata pelajaran bahasa indonesia, ipa, ppkn, dll.

Buat yang belum tahun apa itu PAS?

PAS adalah Penilaian Akhir Semester atau yang biasa kamu rincikan sebagai UAS. Yang mana sebagian persen hasil dari soal tersebut menentukan kenaikan kelas siswa.

Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAS Kelas 4 Tema 1 Semester 1 K13 2021

Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAS Kelas 4 Tema 1 Semester 1 K13 2021

Mengacu perubahan sistem pendidikan daring mulai tahun 2020 sampai dengan sekarang 2021. Selain memberikan format soal PAS/UAS gasal kelas 4 tema 1 berbentuk file Microsoft Wordkami juga akan menyajikannya secara online di artikel ini.

Buat sobat yang ingin mendownload file microsoft word, bisa langsung di cek pada link di bawah ini : 

Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAS Kelas 4 Tema 1 K13 2021, DOWNLOAD

Baiklah, langsung saja berikut ini Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAS Kelas 4 Tema 1 K13 2021

A. SOAL PILIHAN GANDA

1. Berikut ini contoh sikap yang tidak menunjukkan persatuan dalam kehidupan sehari – hari adalah ….
a. belajar bersama dengan teman
b. sombong dan acuh kepada tetangga
c. hidup rukun dengan semangat kekeluargaan
d. tidak pilih – pilih teman dalam pergaulan

2. Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah. Contoh kekayaan alam yang bersumber dari daerat adalah hasil hutan. Ikan merupakan contoh kekayaan alam yang bersumber dari laut. Sedangkan minyak adalah contoh kekayaan alam yang bersumber dari perut bumi
Ide pokok pada kalimat tersebut adalah ….
a. Contoh kekayaan alam dari laut adalah ikan
b. indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah
c. hasil hutan adalah contoh kekayaan alam yang bersumber dari darat
d. kekayaan alam yang bersumber dari perut bumi

3. Berikut bukan gerakan dasar tari pada tangan adalah ….
a. godeg
b. geudig
c. gilek
d. sembah

4. Salah satu contoh gerakan dasar .… terdapat pada permainan lompat katak.
a. lokomotor
b. nonlokomotor
c. permainan
d. manipulasi

5. Sebuah segitiga mempunyai panjang setiap sisi adalah 30 cm. Jumlah besaran sudut segitiga adalah 180 derajat. Besar sudut pada segitiga adalah …
a. 60 derajat
b. 70 derajat
c. 80 derajat
d. 90 derajat

6. Peristiwa dapat mendengar suara orang berbicara atau kicauan burung pada pagi hari merupakan contoh perambatan bunyi melalui …
a. udara
b. benda padat
c. zat cair
d. ruang hampa

7. Berikut ini contoh sikap toleransi antarumat beragama adalah …
a. mengotori tempat ibadah agama lain
b. membuat keributan saat ada kegiatan keagamaan
c. menghormati kita suci agama lain
d. melecehkan symbol – symbol agama lain

8. Contoh sikap menghargai keragaman sosial adalah …
a. mengembangkan sikap tidak dapat menerima perbedaan yang ada
b. menghargai teman yang beda agama dalam menjalankan ibadahnya
c. mengejek teman yang beda adat istiadat dengan kita
d. mengembangkan sikap yang mengutamakan kepentingan sendiri

9. Wujud kerja sama dalam membangun perekonomian Indonesia menurut pasal 33 ayat (1) UUD 1945 terdapat pada…
a. perusahaan
b. koperasi
c. badan usaha milik negara
d. wiraswasta

10. Pengaruh keragaman sosial dan budaya masyarakat indonesia, kecuali ….
a. tarian daerah dan pertunjukan rakyat
b. variasi bahasa gaul
c. lagu daerah dan alat music
d. agama atau kepercayaan

11. Sebuah benda yang dapat menghasilkan bunyi disebut …
a. getaran bunyi
b. sumber bunyi
c. gelombang bunyi
d. energi bunyi

12. Berikut ini merupakan komponen gerak dasar nonlokomotor dalam permainan bakiak adalah …
a. merangkak
b. mendorong
c. melompat
d. memanjat

13. Salah satu perilaku terpuji kepada orang yang memiliki latar belakang budaya berbeda adalah …
a. tidak mau kompromi
b. egois
c. santun
d. tidak mau tahu

14. Ciri – ciri kalimat utama dalam sebuah paragraf, kecuali …
a. permasalahan yang bisa berkembang secara terperinci
b. punya arti yang jelas tidak butuh kata penghubung
c. pendukung kalimat utama yang isinya berupa rincian
d. kalimat yang utuh atau bisa berdiri sendiri

15. Salah satu ciri – ciri benda yang dapat meredam bunyi ….
a. keras
b. kasar
c. lunak
d. licin

16. Contoh benda untuk hasilkan bunyi dengan dipukul adalah …
a. dua tutup panci
b. kantong plastic
c. botol plastic diisi benda kecil
d. alat music seruling

17. Salah satu contoh benda segi banyak yang berbentuk persegi panjang adalah …
a. jam dinding
b. meja
c. papan tulis
d. sarang lebah

18. Peristiwa kamu berteriak di dalam gua akan terjadi suara gema karena bunyi dipantulkan jauh dari …
a. bunyi pantul
b. sumber bunyi
c. bunyi lembut
d. bunyi keras

19. Berikut ini contoh gerak kepala dan leher yang digunakan dalam tari daerah adalah …
a. tangan melambai
b. mata mengerling
c. kepala menoleh
d. kaki menyilang

20. frekuensi … getaran per detik adalah kemampuan telinga manusia dalam mendengarkan suara
a. 10 – 10.000
b. 15 – 15.000
c. 20 – 20.000
d. 25 – 25.000

B. SOAL ISIAN

21. Gagasan pokok merupakan pernyataan yang menjadi … dari sebuah bacaan
22. Berikut merupakan contoh sikap yang menunjukkan persatuan di sekolah adalah …
23. Contoh benda segi banyak yang tersusun dari sekumpulan bentuk persegi panjang dalam kehidupan sehari – hari adalah …
24. Gerak Stilatif adalah gerakan tari mengalami proses … sehingga menghasilkan bentuk tari yang indah
25. Diketahui jumlah sudut segitiga adalah 60o dan 90o. Sudut lain pada segitiga tersebut adalah …
26. Salah satu cara membuat ringkasan bacaan dengan membaca tulisan bagian demi bagian sambil mencatat …
27. Contoh kegiatan yang dilandasi semangat kerja sama dalam keseharian adalah …
28. Organ tubuh manusia yang berfungsi sebagai indera pendengaran dan alat keseimbangan adalah …
29. Makanan yang diolah secara tradisi oleh masyarakat setempat disebut …
30. Sudut siku – siku yang memiliki kaki sudutnya tegak lurus berukuran …

C. SOAL URAIAN

31. Berikut contoh bentuk kerja sama dalam keragaman di masyarakat!
32. Mengapa permainan lompat kelinci dapat melatih gerakan lokomotor?
33. Jelaskan perambatan bunyi pada benda padat lebih baik daripada benda cair!
34. Bagaimana cara dalam menghargai makanan tradisional sebagai identitas bangsa? Berikan contohnya!
35. Buatlah paragraf tentang manfaat kerja sama dalam keragaman sosial dan budaya. Lalu, temukan gagasan pokok dan gagasan pendukungnya!

Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda
1. b. sombong dan acuh kepada tetangga
2. b. indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah
3. d. sembah
4. d. manipulasi
5. a. 60 derajat
6. a. udara
7. c. menghormati kita suci agama lain
8. b. menghargai teman yang beda agama dalam menjalankan ibadahnya
9. b. koperasi
10. b. variasi bahasa gaul
11. b. sumber bunyi
12. b. mendorong
13. c. santun
14. c. pendukung kalimat utama yang isinya berupa rincian
15. c. lunak
16. a. dua tutup panci
17. c. papan tulis
18. b. sumber bunyi
19. c. kepala menoleh
20. c. 20 – 20.000

Kunci Jawaban Soal Isian
21. inti utama
22. menghormati teman yang beda agama dan suku
23. penggaris/papan tulis
24. pengolahan/penghalusan
25. 180o – (60o + 90o) = 30o
26. gagasan pokok
27. gotong royong
28. telinga
29. makanan tradisonal
30. 90o

Kunci Jawaban Soal Uraian
31. gotong royong, kerja bakti, dan ronda
32. permainan loncat kelinci berfokus pada penggunaan kaki yang kuat untuk tolakan dan loncatan
33. kecepatan perambatan bunyi pada benda padat lebih baik daripada benda cair karena partikel pada benda padat letaknya lebih berdekatan
34. lebih memiliki makanan tradisional daripada makanan luar negeri sebagai bagian dari kecintaan terhadap budaya bangsa. Contohnya lebih memilih rending daripada burger
35. -

Demikian artikel tentang  Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAS Kelas 4 Tema 1 K13 2021. Semoga bermanfaat
Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar